Senin, 02 Desember 2019

Arsip Pribadi Event NAD Fun Flash Fiction Day 2

NAD Fun Flash Fiction hari ke dua.
Tema: Pertama Kali



#44_NAD_FFF_2_PertamaKali
Jumlah kata: 100

PULANG

Aku seorang pengembara, yang lama terdampar di perantauan. Bekerja, berjuang, berjibaku, berharap kelak dapat menikmati kenyamanan.

Sedikit demi sedikit, semua kuraih. Berharap dapat kubawa untuk hidup yang tenang kemudian.

Hingga akhirnya tiba waktu untuk pulang. Mengapa aku sedikit gamang? Mungkinkah karena ini kepulanganku yang pertama setelah berpuluh tahun aku berada di negeri yang bahkan telah kuanggap sebagai rumah?

"Selamat jalan," kata mereka yang mengantarku.

Aku kelu. Membeku.  Hanya memandangi jalan yang terasa asing dalam pandangan.

Di perbatasan, dua orang yang tak pernah kutemui menyambut. Salah satunya mengajukan pertanyaan yang sepertinya sering kudengar.

"Man Robbuka?" Tanyanya, dan aku gemetar ketakutan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PUISI RAKYAT (PUISI LAMA): PANTUN

      KOMPETENSI DASAR 3.9 Mengidentifikasi informasi (pesan, rima, dan pilihan kata) dari puisi rakyat (pantun, syair, dan bentuk puis...